Awas bahaya efek samping !

Kelopak mata ini serasa ada pemberatnya, kesadaran saya pun mulai menguap. Dengan satu tangan masih berusaha memegang erat tiang pegangan yang disediakan bagi penumpang yg berdiri, dan tangan satunya berusaha mencubiti pipi agar bisa tetap terbangun. Bahkan keberadaan cewek cakep berkacamata di sebelah saya pun tidak banyak membantu.

Ini semua gara – gara obat flu yg saya minum di pagi harinya. Akibatny sekarang saya harus berjuang menahan kantuk sambil berdiri di dalam trem yg penuh sesak ini. Karena akan sangat menghebohkan klo ada org asing yg tergeletak di lantai trem gara – gara ketiduran …….zzzzzzzz ……But I made it though.

Cerita diatas hanyalah sepenggal kisah dari pengalaman pribadi saya berurusan dengan efek samping dari suatu obat.

Sekarang kita bicara tentang efek samping obat. Efek samping adalah efek – efek tambahan jika kita mengkonsumsi suatu obat. Misalnya ; kita minum obat yg mengandung paracetamol atau zat – zat penenang lainnya, dan efek sampingnya adalah timbulnya rasa kantuk ( dan itu efeknya akan sangat luar biasa bagi saya karena tanpa minum obat sekalipun saya masih suka ketiduran di kelas -,- ).

Jadi kita harus pilih – pilih dalam meminum obat, jika kita orang yg sibuk beraktivitas ,suka mondar – mandir keasana – kemari atau mengemudikan kendaraan sendiri mending kita minum obat yg tidak menyebabkan kantuk. Bakal berbahaya kalo kita ketiduran pas mengemudi :S .

Efek samping pun tidak hanya berlaku bagi obat saja, efek samping pun juga berlaku dalam pertemanan juga ( ini yg sebenarnya mau saya bahas di postingan ini ).

Maksudnya gini,  seperti halnya kita harus hati – hati dalam memilih obat yg kita konsumsi memilih teman pun juga harus seperti itu.
Sebagai contoh :

Jika kita berteman dekat dengan orang yg suka ngerokok dan minum – minum, efek sampingnya kita bakal kena bau alcohol dan asap rokoknya, lebih buruknya lagi kita disuruh nyoba rokok dan minum – minum klo enggak entar dibilag COPO , atau yg paling buruknya kita malah nyoba dan ketagihan.

Beda lagi klo kita bertaman dengan orang sukses dan juga alim. Bukannya dapat efek samping, ini malah bisa dibilang dapet efek ++ . Hidup kamu bakal lebih jelas dan terarah karena kamu bisa minta nasehat darinya.  Apalagi klo dia suka membantu orang lain … bagaikan ketiban durian runtuh.

Untuk lebih jelasnya betapa pentingnya memilih sahabat saya juga sertakan Hadis dari Rasulullah SAW tentang persahabatan.

“Seseorang itu adalah mengikut agama temannya, oleh itu hendaklah seseorang itu meneliti siapa yang menjadi temannya.”
(Hadis riwayat Abu Daud).

Hadis al-Bukhari dari Abu Musa al-Asy’ari, bermaksud: 
“Diumpamakan rakan yang soleh dan rakan yang jahat ialah seperti (berkawan) dengan penjual minyak wangi dan tukang besi. Penjual minyak wangi tidak akan mensia-siakan anda, sama ada anda membelinya atau hanya mendapat bau harumannya. Tukang besi pula boleh menyebabkan rumah anda atau baju anda terbakar, atau mendapat bau busuk.”

jadi kira kira kaya gitulah ….
Yang penting jangan sampe jadi anti social gara – gara ga punya teman ato malah jadi ga jelas gara – gara temennya alay semua :3.